Menikmati Pemandangan Mempesona di Bukit Pengilon Gunung kidul

bukit-pengilon

Image by : Yogyalagi.com

Bagi anda yang suka traveling, menjelajahi Yogyakarta adalah haal yang sangat menyenangkan. Salah satu kabupaten yang sangat eksotis karena menyediakan banya lokasi wisata yang sangat mempesona adalah Gunung Kidul. Kabupaten Gundung kidul adalah salah satu idola bagi para traveler yang ingin menikmati keindahan alam disana. Selain pantai yang sangat cantik, gunung kidul  juga memiliki bukit yang sangat mengagumkan. Bukit pengilon Gunung kidul adalah salah satu yang perlu untuk anda kunjungi apabila anda ingin mendapatkan pemandangan yang sangat berkesan dan sangat sulit untuk dilupakan. Lokasi dari tempat wisata ini adalah di Tepus, dan searah dengan pantai drini, suing, wediombo, dan yang lainnya.

Jika anda tertarik untuk menikmati indahnya pantai sekaligur pemandangan dari atas bukit yang masih sangat cantik maka anda wajib datang ke bukit pengilon yang cantik di Gunung kidul. Lokasi wisata ini bau dibuka di akhir tahun 2016 jadi  masih sangat bersih dan asri serta belum banyak orang yang mengetahui keberadaanya. Jika anda ingin menikmati keindahan laut dari atas puncah, bukit ini menyediakan spot yang sangat mempesona. Untuk bisa sampai ke bukit pengilon Gunung kidul ini, anda harus parkir di pantai suing dan keudian menaiki anaak tangga yang cukup tinggi. Jaraknya adalah sekitar 2 kilometer dan anda memang harus berjalan kaki menuju ke bukit ini.

Lelah yang segera terbayar dengan keindahanya

Perjalanan yang cukup jaauh ini tentu akan membuat sebagian orang malas untuk kesana namun untuk traveler sejati hal ini justru akan membuat liburan menjadi semakin berkesan. Diperjalanan akan banyak ditemukan pemandangan yang sangat mengagumkan. Anda bisa melihat hamparan laut lepas dari ketinggian, selain itu anda juga bisa melihat air terjun yang sangat cantik. Air terjun di dekat bukit pengilon Gunung kidul ini bernama banyu tibo. Air ini jatuh dari tebing dan langsung jatuh kelaut. Anda bisa mengikuti petunjuk arah untuk bisa sampai ke air terjun tersebut. Pemandangan bukit yang hijau akan membuat siap saja malas untuk pulang.

Melakukan camping

Kegiatan yang banyak dilakukan oleh para wisatawan yang berlibur ke bukit pengilon daerah Gunung kidul ini adalah camping. Di atas bukit anda bisa melakukan camping karena ada camping area yang sangat luas. Anda bisa menikmati angin malam di atas bukit dan membuat api unggun yang menyenangkan. Selain itu, pemandangan malam yang berbintang bisa anda lihat dengan jelas ketika anda berbaring di luar tenda. Suasana seperti ini sangat cocok bagi anda yang merindukan kebersamaan bersama dengan teman ataau bahkan dengan pasangan. Suananya sangatlah romantic bagi siapa saja yang datang. Jika anda ingin berada di puncah yang lebih tinggi, bukit pengilon Gunung kidul menyediakan  area camping yang sangat mengagumkan diatas puncak.

Spot foto terbaik

Keindahan alam di bukit pengilon di Gunung kidul ini membuat anda tidak tahan untuk segara ambil kamera. Pemandangan yang hijau dengan tebing bebatuan yang snagat tinggi  membuat anda berasa  seperti sedang beraada di raja empat. Surga yang tersembunyi ini memang akan sangat terkenal setelah jalannya diperbaiki. Saat ini jalan menuju ke bukit pengilon Gunung kidul masih sangat sulit apalagi jika musim hujan turun. Alam yang sangat indah ini memang akan sangat sayang untuk anda lewatkan begitu saja. Anda bisa mengambil fto sebanyak mugkin katena spotnya sangat menarik dan tidak akan membuat anda merasa bosan.

bukit pengilon Gunung kidul hanyalah salah satu yang sangat menarik di Jogja. Masih ada banyak lagi tempat wisata yang sangat mempesona menanti anda. Jika anda penasaran dengan keindahan dan keelokan dari bukit ini maka anda harus segera dataang ke gunung kidul dan siapakan segala perbekalaan anda. Camping di tempat wisata ini juga akan sangat menarik untuk anda kunjungi. Semkin anda menjelajahi alam di gunung kidul maka akan semakin besar hasrat anda untuk ingin mengunjungi lokasi lain disekitarnya.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *