Terkadang ketika berolahraga kita merasa malas karena harus keluar rumah atau datang ke tempat gym, yang mana perlu berinteraksi dengan orang lain. Tapi ternyata kalian tak perlu khawatir, karena sekarang ada jenis olahraga ringan di rumah untuk wanita yang bisa menurunkan berat badan.
Beberapa jenis olahraga ini tidak perlu mengeluarkan effort yang lebih untuk sekedar keluar rumah atau meluangkan waktu perjalan datang ke tempat gym. Karena kalian bisa melakukan olahraga ini tanpa perlu keluar rumah dan tak perlu repot.
Beberapa olahraga berikut memang cukup membantu kalangan milenial yang malas-malasan menjaga pola hidup sehat. Penasaran apa saja olahraga ringan yang bisa dilakukan tanpa perlu keluar rumah? Yuk langsung saja simak informasi selengkapnya berikut ini.
Olahraga Ringan di Rumah Untuk Wanita Yang Bisa Menurunkan Berat Badan
Terdapat beberapa jenis olahraga yang cocok untuk dilakukan tanpa harus keluar rumah. Biasanya olahraga ini memang sering dilakukan oleh para wanita, yang lebih banyak menghabiskan waktunya untuk mengurus kegiatan rumah tangga.
Meskipun sibuk dengan urusan rumah tangga, bukan berarti menjadi hambatan untuk tetap menjaga kesehatan tubuh. Selain menjaga pola makan dan istirahat yang cukup, olahraga juga wajib agar memiliki tubuh sehat dan jiwa yang kuat. Nah berikut adalah beberapa olahraga ringan yang sekiranya bisa kalian lakukan tanpa harus keluar rumah.
1. Berlari
Jenis olahraga pertama yang bisa kalian lakukan tanpa harus keluar rumah adalah dengan berlari menggunakan treadmill. Olahraga ini terilang cukup efektif untuk menurunkan berat badan apabila melakukannya secara rutin dan sesuai kemampuan.
Bukan hanya sekedar menurunkan berat badan, treadmill dapat membentuk tubuh seseorang nampak bagus atau dalam istilah kerennya yaitu body goals. Cocok banget buat kalian yang pengen banget memiliki tubuh ideal dan tanpa perlu ribet melakukan threatment seperti apa.
Penggunaan treadmill juga lebih memudahkan seseorang untuk berolahraga tanpa khawatir cuaca yang kurang mendukung. Karena kalian bebas melakukan olahraga tanpa mengenal waktu dan cuaca, sehingga menciptakan pola hidup sehat secara nyata.
2. Naik Turun Tangga
Kemudian olahraga yang cocok untuk dilakukan di rumah tanpa khawatir dengan cuaca hujan yaitu naik turun tangga. Ini berlaku bagi kalian yang memiliki rumah dengan lantai tingkat, sehingga bisa memanfaatkan tangga sebagai sarana untuk berolahraga.
Meskipun terlihat sepele, namun pada kenyataannya naik turun tangga secara rutin dapat membuat tubuh sehat. Bahkan ini juga sangat cocok untuk kaum wanita yang ingin menurunkan berat badan dengan cara berolahraga.
Tanpa kalian sadari, naik turun tangga mampu membakar lemak yang menumpuk dari mengonsumsi makanan sehari-hari. Nah untuk yang tertarik dengan olahraga ini tapi tidak memilliki tangga dalam rumah, maka alternatif lainnya bisa naik turun kursi pendek hitungan gerakan sesuai kemampuan.
3. Plank
Gerakan plank dalam olahraga menjadi salah satu hal penting agar seseorang memiliki kekuatan otot perut yang cukup baik. Plank adalah gerakan yang hampir mirip dengan push up, namun bedanya lebih pada letak atau posisi tubuh.
Jika push up gerakan berlangsung naik turun menggunakan hitungan, plank mengharuskan seseorang untuk menahan posisi tubuh di atas. Adapun proses menahan tubuh tetap berada on top, berlangsung selama kurang lebih 30 detik sampai 1 menit.
Untuk melakukan plank, ambil posisi tubuh tengkurap dengan tangan bagian siku menyentuh lantai. Tahan sampai kurang lebih 1 menit atau menyesuaikan kemampuan bagi pemula yang belum pernah melakukan gerakan plank.
4. Squat
Olahraga menurunkan berat badan yang bisa dilakukan tanpa harus keluar rumah selanjutnya ini adalah dengan melakukan squat. Jenis olahraga ini bermanfaat untuk melatih bagian otot paha, pinggul, dan punggung.
Untuk melakukan gerakan squat, kalian bisa berdiri dengan posisi kaki terbuka kira-kira selebar bahu. Secara perlahan lakukan gerakan menurunkan pinggul sampai posisi seperti jongkok dan menahannya ketika sudah membentuk sudut 90 derajat.
5. Lompat Tali
Gerakan olahraga berikutnya ini mungkin hampir disukai oleh para wanita, karena waktu kecil sering melakukannya. Lompat tali atau skipping menjadi opsi olahraga untuk menurunkan berat badan yang cukup efektif ketika dilakukan secara rutin.
Tak hanya itu saja, skipping dapat meningkatkan detak jantung yang mana membuat aliran darah dalam tubuh bergerak cepat. Dengan demikian, tentu sangat baik untuk menjaga kesehatan jantung dan meningkatkan kebugaran jasmani.
Skipping juga dapat memberikan manfaat lain dari segi kesehatan mental, seperti misalnya memberikan ketenangan dan meredakan depresi karena suatu hal. Oleh karenanya, jangan meremehkan lompat tali atau skipping yang menjadi salah satu bagian olaharaga untuk meningkatkan kesehatan jasmani maupun rohani.